MALANG, DEPOSTMALANG
Thailand yang dikenal dengan negeri gajah putih ini merupakan salah satu negara yang menjadi salah satu tujuan destinasi wisata terpopuler di Asia.
Thailand memiliki wisata alam yang indah, kaya akan budaya sejarah seperti kuil kuno, dan kuliner yang unik dan lezat.
Banyak orang menyukai makanan khas Thailand karena makanannya mengandung banyak kandungan rempah, rasanya yang unik dan sangat enak.
Selain karena rasanya yang sangat enak, makanan khas Thailand tergolong murah. Berikut 5 makanan khas Thailand yang wajib banget kamu coba.
1.Tom Yam
Tom Yam merupakan sup dengan kuah asam pedas yang sangat sesuai untuk lidah orang Indonesia. Sup ini biasanya berisi seafood, udang, cumi, dan kerang.
Baca Juga : 5 Makanan Khas Korea Selatan yang Wajib Banget Kamu Coba
Baca Juga : Belum Lama Cerai, Putra Almarhum Ustadz Arifin Ilham Dikabarkan Menikah Lagi?
tomyam.pinterest
Makanan ini juga sangat terkenal di Thailand dengan kuahnya menggunakan bahan rempah-rempah seperti kaldu, daun jeruk, lengkuas, perasan jeruk nipis, saus ikan, batang serai, dan cabai.
Sup ini menjadi sup favorit di Thailand karena cara pembuatannya yang sederhana. Rasanya yang unik dan sangat lezat menjadi salah satu faktor Tom Yam sangat digemari banyak orang.
2. Guay Teow Rhua
Guay Teow Rhua jika diartikan kedalam Bahasa Indonesia artinya adalah mie perahu. Sejarahnya sebelum dijual di darat, mie dengan kuat pekat yang disajikan dengan daging sapi atau daging ayam ini, pada zaman dahulu dijual diatas perahu.
Baca Juga : How to Make Nyangnyeom Tongdak, Korean Fried Chicken
Baca Juga : Makanan Khas Thailand yang Paling Enak
Guay Teow Rhua.pinterest
3. Khao Pad
Khao Pad merupakan nasi goreng khas Thailand, jika di Indonesia banyak nasi goreng ditambahkan kecap, nasi goreng khas Thailand ini tidak ditambahkan kecap ataupun saus.
Baca Juga : Make it Japchae Bihun Korea
Baca Juga : Cara Membuat Yangnyeom Tongdak, Ayam Goreng Korea Super Lezat
khaopad.pinterest
Warna nasi goreng khas Thailand cenderung putih menggunakan bahan-bahan, nasi putih, telur, udang, buncis, wortel, dan kepiting.
4. Kanom Jeen
Kanom Jeen merupakan hidangan mi yang paling populer di Thailand, yang membuat mi ini berbeda adalah mie ini terbuat dari nasi yang sudah difermentasi. Mie ini berwarna putih mirip dengan bihun yang biasanya disajikan dengan kuah kari ayam atau ikan.
konomjeen.pinterest
Mie ini dibuat selama dua hari dari adonan tepung beras yang diuleni, difermentasi, direbus dan diperas.
5. Kaeng Phet
Kaeng Phet atau kari merah adalah masakan Thailand yang populer yang dibuat dari campuran bumbu kari merah, santan, dan daging.
Bumbu kari merahnya secara tradisional dibuat dari bahan segar yang dihaluskna atau dilumatkan dengan menggunakan cobek.
Kaeng Pet.pinterest
Bumbu kari merahnya yang terdiri dari campuran cabai merah keriting, bawang merah, bawang putih, lengkuas, terasi, garam, kulit jeruk purut, ketumbar, jintan putih, lada dan sereh.
Baca Juga : Makanan Paling Enak Sedunia, Salah Satunya Nasi Goreng Indonesia