MALANG, POSTMALANG
Pertemuan Persib vs Bali United pada pekan ketiga BRI Liga 1 2021/2022, hari Sabtu (18/9/2021). Kedua tim harus saling berjuang mempertahankan tren positif belum terkalahkan.
Pelatih Persib, Robert Alberts menegaskan, melawan Bali United nanti akan menjadi laga yang sulit bagi timnya. Karena persiapan timnya untuk menghadapi BRI Liga 1 kurang maksimal.
“Di laga sekarang semua tim kesulitan dalam meraih poin, dan masih akan menenmui hasil-hasil tidak terduga karena beberapa klub hanya punya persiapan yang minim, lalu ada juga tim yang tidak melakukan persiapan dengan skuad penuh,” ujar Roberts, Rabu (15/9/2021).
Persib baru memilik kekuatan penuh jelang melawan Persita. Sebelumnya Catillion belum siap dimainkan saat laga perdana Persib kontra dan Supriadi juga absen.
“Sekarang kami sudah komplit. Geoffrey sudah bergabung kedalam latihan, dan dia bisa membangun kebugarannya dalam beberapa sesi latihan mendatang,” jelas Robert.
Baca juga: Dari Ruap Takabur Manusia
Baca juga: Kue Leker Crispy Cemilan Khas Jateng
Baca juga: Perbudakan Sepak Bola
Untuk Nick Kuipers, belum ada kepastian setelah mengalami cidera pangkal paha saat laga melawan Barito. Robert puas dengan dua pertandingan Persib. Itu juga bisa menjadi modal untuk menjalanani Bali United.
“Bali United merupakan tim bagus. Mereka juara bertahan dan akan menjadi sebuah ukuran bagi kami untuk mencapai gelar juara. Dan melihat target kami musim ini sudah berada di jalur yang benar,” ucap Roberts.
Robert berharap tim yang dimainkan saat melawan Bali United nanti bisa menunjukan permainan yang lebih baik dari dua laga sebelumnya.
“Ya, kami ingin memainkan permainan yang baik untuk jadi penantang dalam meraih juara, maka menghadapi Bali United nanti akan mengujikami,” tegas Roberts.
Robert mengakui bahwa tim kebanggaan pulau Dewata itu memiliki pendalaman skuad yang bagus, sehingga siapapun yang dimainkan akan menjadi perhatian bagi Persib.
“Kami tidak tahu siapa yang akan absen di skuad Bali United dan siapa yang akan masuk skuad nanti. Tapi kami tahu, Bali punya kedalaman skuad yang sangat baik, itulah kenapa mereka merupakan tim juara,” kata Roberts mengakhiri.
Baca juga: 6 Jenis Pakaian Adat Jawa Yang Kamu Harus Tahu
Baca juga: Resep Makanan, Cara Membuat Cireng Ayam Suwir Pedas ala Rumahan
Baca juga: Nama Dieng Berasal Dari Bahasa Kawi