Ulas Tuntas Minotaur, Mitologi Yunani Monster Bertubuh Manusia

Horor —Jumat, 10 Dec 2021 12:02
    Bagikan  
Ulas Tuntas Minotaur, Mitologi Yunani Monster Bertubuh Manusia
Ulas Tuntas Minotaur, Mitologi Yunani Monster Bertubuh Manusia - pinterest

POSTMALANG- Siapa yang tahu tentang mahkluk mitologi Yunani yang satu ini? Namanya Minotaur. Minotaur ini adalah seekor monster yang bertubuh manusia namun berkepala banteng. Tubuhnya itu adalah sebuah kutukan dari Dewa Poseidon, atas apa yang dilakukan oleh Minos, Raja Kreta.

Suatu hari Minos sang Raja Kreta harus memberikan seekor Banteng kepada Dewa Poseidon, namun ia menyembunyikan Banteng tersebut. Dewa Poseidon yang murka kemudian memberikan sebuah kutukan kepada Istri Minos.

Istri Minos, Pasifae, dibuat jatuh cinta pada Banteng yang Minos sembunyikan. Pasifae meminta bantuan kepada Daidalos untuk dibuatkan tiruan Banteng betina. Pasifae kemudian memasuki tubuh tiruan Banteng Betina itu untuk berhubungan seksual dengan Banteng tersebut. Pasifae kemudian mengandung buah hatinya dengan Banteng persembunyian itu. Kemudian ia melahirkan Minotaur, makhluk mengerikan bertubuh manusia dengan kepala Banteng dan suka memakan manusia. Untuk mengamankan Minotaur, Minos mengurungnya disebuah labirin buatan seorang arsitek bernama Daidalos.

Baca juga: Cintai Dirimu Dulu, Wahai Ibu

Baca juga: Resep Masakan, Cara Membuat Nasi Liwet Cumi Asin Rice Cooker

Suatu hari Minos memimpin pasukan Kreta menyerang Kota Athena, berakhir dengan kekalahan Athena yang kemudian harus menyerahkan 7 orang pemuda dan 7 orang gadis perawan untuk menjadi makanan Minotaur agar tidak kembali diserang oleh pasukan Kreta.

Kebiasaan itu pun berlangsung beberapa lama, kemudian monster Minotaur dibunuh oleh Theseus, seorang pahlawan Yunani yang menyamar menjadi salah satu orang yang akan dikorbankan untuk dimakan oleh Minotaur.

Sebelum memasuki labirin, Theseus bertemu dengan Ariadne, putri dari Minos yang jatuh cinta kepada Theseus. Ariadne memberikan Theseus sebilah pedang dan segulung benang.

Benang itu Theseus gunakan untuk membuat jejak saat memasuki labirin agar ia bisa keluar mengikuti jejak itu. Pertarngan Minotaur dengan Theseus cukup sengit namun akhirnya Theseus bisa mengalahkan Minotaur.

Tulisan diatas belum dipastikan kebenarannya dan pembaca agar dapat mengambil hikmah dari semua kejadian, dimohon tidak mengikuti hal yang menyebabkan menyesatkan dan menimbulkan kerugian , semua tulisan diatas sekedar fiksi belaka.

Baca juga: Museum Angkut Malang, Destinasi Wisata dengan Spot Unik

Baca juga: Resep Masakan, Cara Membuat Nasi Liwet Cumi Asin Rice Cooker


Editor: Ajeng
								
    Bagikan  

Berita Terkait