Rambut adalah mahkotanya perempuan, melembabkan rambut yang kering adalh salah satu kunci untuk mengembalikan kesehatan dan kilau alaminya.
Rambut kering dan rusak memang bisa menyebabkan efek besar yang mengganggu penampilan, kebayang dong kalua makeup dan outfit kamu bagus, tapi ternyata rambut kering dan mengembang jadi bikin kamu ngerasa tidak percaya diri.
Jadi penting banget buat kamu mulai memamahamu apa saja perawatan rambut yang diperlukan untuk menjaga kelembapan pada rambut.
Tidak perlu harus repot repot melakukan perawatan di salon karena beberapa rutinitas perawatan berikut ini bisa dipraktekkan untuk melembapkan rambut kering dan rusak dirumah.
Perawatan yang perlu dilakukan agar rambut tidak kering :
- Gunakan sampo sesuai dengan kondisi rambut
Pemilihan sampo yang tepat sangat penting untuk mengembalikan kelembapan alami rambut. Jadi pastikan formula sampo yang tepat karena produk yang tidak sesuai dengan kondisi rambut dan kulit kepala dapat menyebabkan kondisinya kering dan rusak.
- Menggunakan kondisioner
Jika ingin mempunyai rambut yang lembap kamu jangan melewatkan pemakaian kondisioner secara rutin. Jika shampoo berperan untuk menutrisi ke dalam kulit kepala, kondisioner memegang peranan penting untuk mengunci kelembapan alami pada batang rambut.
Pastikan pilih kondisioner yang memiliki kandungan formula vitamin dan mineral penting yang bagus untuk menjaga kelembapan alaminya.
Baca juga: 3 Resep Jamu Seduh yang Baik Untuk Kesehatan dan bisa Menurunkan Kolesterol Tinggi
- Perhatikan suhu udara saat sedang keramas
Selain penggunaan sampo dan kondisioner, suhu udara yang digunakan saat keramas juga penting untuk selalu diperhatikan. Untuk menjaga kelembapa alami rambut hindari keramas dengan udara yang terlalu panas karena bisa mengikis minyak alami yang ada di kulit kepala.
Selain itu air panas juga bisa membuka lapisan kutikula rambut yang membuatnya menjadi kering dan rusak.
- Perawatan dengan minyak alami
Selain hair slugging, melakukan dengan minyak alami juga bisa dilakukan secara rutin untuk melembapkan rambut kering dan megar yang mengganggu penampilan.
Caranya mirip dengan memakai masker rambut, yaitu mengaplikasikan minyal alami seperti minyal zaitun, minyak kelapa, dll di area batang rambut selama 30 menit sebelum keramas.
- Cukup minum air mineral
Kebutugan hidrasi tubuh jadi hal utama jika ingin menerapkan perawatan untuk melembapkan rambut kering dan rusak, jadi pastikan kebutuhan air mineral harian terpenuhi dengan baik.
Asupan yang kurang baik memicu dehidrasi inilah yang kemudia membuat rambut terlihat kering rusak dan mengembang.
(wdyqrrtlan)
Baca juga: 7 Cara Menjadi Wirausaha yang Sukses di Usia Muda