6 Cara Memperbaiki Motor Matic Kurang Bertenaga yang Perlu Kamu Ketahui

News —Senin, 6 Nov 2023 14:59
    Bagikan  
6 Cara Memperbaiki Motor Matic Kurang Bertenaga yang Perlu Kamu Ketahui
pinterest ; ridho

POSTMALANG-, Salah satu keuntungan jika kita menggunakan motor matic adalah pada saat kita menggunakan motor ini akan lebih mudah mengendarainya.

Namun banyak juga terjadi masalah pada beberapa motor matic, salah satunya adalah motor matic pada saat di jalankan kurang tenaga.

Jika motor matic tidak ada tenaganya, tentu saja hal itu akan memperhambat perjalanan kita bahkan menjadi tidak nyaman saat di gunakan. Terutama pada saat melawan tanjakan atau saat membawa beban yang berat.

Jika kalian merasa motor matic kalian kurang bertenaga sebaiknya kalian cepat untuk membawanya ke bengkel karena hal ini akan menjadi masalah besar jika kita tidak cepat mengatasinya. Ada beberapa cara memperbaiki motor matic yang tidak ada tenaganya yang telah dirangkum sebagai berikut.

  1. Ganti komponen CVT

CVT adalah salah satu komponen utama yang sangat oenting bagi motor matic yang berfungsi untuk mengubah putaran mesin menjadi putaran roda. Jika kalian mendapati CVT kalian kotor atau aus, maka performa mesi motor matic akan menurun dan tentu saja akan mengurangi tenaga dari motor matic tersebut.

  1. Bersihkan karburator atau injeksi

Sebaiknya kalian membersihkan karburator, kalian bisa membongkar karburator dan membersihkan setiap komponen karburator dengan cara menggunakan cairan pembersih.

Jika kalian ingin membersihkan injeksi maka kalian perlu menggunakan cairan khusus yang bisa di campurkan dengan bahan bakar dan dimasukan kedalam tangka bahan bakar, tentu saja cairan ini akan membersihkan injeksi pada saat mesin sedang dijalankan.

Baca juga: Sinopsis Film The Marvels yang Akan Segera Tayang di Bioskop

  1. Bersihkan filter udara

Filter udara yang kotor akan membuat aliran udara menjadi terhambat dan mengurangi performa mesin sehingga motor menjadi kurang bertenaga.

 

  1. Cek sistem kompersi mesin

Jika terdapat kebocoran pada sistem kompresi, maka tekanan udara pada ruang pembakaran akan berkurang dan akibatnya mesin akan kehilangan tenaga.

 

  1. Ganti oli mesin

Pergantian oli pada mesin tentu saja sangat penting, karena di dalam oli yang sudah terpakai akan terdapat kotoran dan partikel-partikel kecil yang dapat mengurangi kualitas pelumasannya.

Pemilihan oli mesin juga tentu sangat penting karena oli mesin yang baik memiliki sifat tahan panas yang baik. Oli juga dapat mengurangi gesekan antar komponen, hal itu juga dapat membantu membersihkan kotoran yang menempel pada mesin.

  1. Cek sistem pendingin

Perlu juga memeriksa kinerja kipas dan termostat pada sistem pendingin mesin dan melakukan penggantian jika diperlukan.

Apabila sistem pendingin bekerja dengan baik, kami yakin motor akan terhindar dari overheating dan tenaga mesin tetap optimal.

Itu dia beberapa cara yang bisa kalian lakukan untuk memperbaiki motor matic yang tidak ada tenaganya, namun tetap saja jika perlu kalian cek terlebih dahulu ke bengkel permasalahan apa yang terjadi pada motor matic kalian. (EricaRFeby)

Baca juga: Resep Minuman, Cookies and Cream Milkshake, Minuman yang Sangat Menyegarkan

Editor: Widya
    Bagikan  

Berita Terkait